Liputan6.com, Palembang - Penyelesaian proyek Light Rail Transit (LRT) yang belum usai mendapat perhatian serius Kementrian Perhubungan (Kemenhub). Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi memberi tenggang waktu selama dua minggu, untuk evaluasi kepastian progres LRT Palembang.
Beberapa evaluasi yang ditekankan Menhub Sumsel ke ke pemerintah daerah dan stakeholder terkait yaitu masalah ketersediaan sisa trainset, fider dan headway serta komisioning proyek LRT Palembang.
Untuk pengiriman sisa trainset LRT Palembang, diakui Menhub ada tarik menarik dari kontraktor dengan waktu yang ditentukan.
"Kita punya dua pilihan, apakah akan selesai dengan window time yang ditetapkan atau window time diperpanjang. Saya tunggu hingga dua minggu ini, nanti saya akan datang lagi ke Palembang," katanya usai rapat di Palembang, Sabtu (24/11/2018).
Trainset LRT Palembang yang akan dikirim dari PT INKA di Madiun, direncanakan akan datang ke Palembang pada tanggal 26 November 2018 mendatang.
Ada sebanyak delapan trainset yang akan dioperasikan di Palembang, yaitu tujuh trainset untuk beroperasi dan satu trainset LRT yang berada di Depo LRT Palembang.
Menhub juga mengevaluasi komisioning LRT Palembang, yaitu memastikan semua sistem dan komponen bangunan sudah dirancang, dipasang, diuji, dioperasikan dan dipelihara sesuai dengan persyaratan operasional.
"LRT dalam skala project angkutan massal, dibutuhkan waktu tertentu. Yaitu waktu konstruksi dan komisioning. Saat Asian Games 2018 memang dipercepat (LRT Palembang). Kita masih melakukan komisioning dan pekerjaan konstruksi di beberapa tempat," ucapnya.
"Kecepatan, jarak waktu dan headway juga belum maksimal. Akan kita tambah dua lagi nanti dan menyeleksi stasiun mana yang produktif digunakan. Ini melengkapi beberapa hal yang berkaitan dengan produktifitas," ujarnya.
Proyek LRT Palembang juga masih diteliti oleh konsultan pengawas (supervisi) yang berkualifikasi internasional yakni SMEC Internasional asal Australia.
https://www.liputan6.com/regional/read/3730785/menhub-budi-beri-batas-waktu-untuk-progres-lrt-palembang
No comments:
Post a Comment